PROGRAM KERJA

Keuangan

program kerja

PENCERDASAN INTERNAL

Pencerdasan internal merupakan program pelatihan dan pembekalan bagi anggota Biro Keuangan terkait SOP Keuangan untuk meningkatkan kinerja anggota Biro Keuangan.

Pelatihan Kesekbenan

Pelatihan Kesekbenan merupakan program pelatihan dan pembekalan bagi seluruh sekretaris dan bendahara kementerian dan biro terkait SOP Keuangan yang dilakukan sebanyak dua kali dalam satu periode kepengurusan

Keu - Meet

Pertemuan rutin 2 minggu sekali biro keuangan untuk membahas progress dan kendala pada tiap bagian, serta menjadi sarana bonding rutin internal. Dapat dilakukan secara online maupun offline. PJ setiap pertemuan akan digilir ke seluruh anggota Biro.

Laporan Keuangan Periode,Ett Dan Eat

merupakan program evaluasi keuangan pada beberapa periode, tengah tahun dan akhir tahun terkait pendapatan dan pengeluaran keuangan BEM KM UGM.

Pembuatan Proposal Dan Lpj (Double Agent)

Proposal dan LPJ Proker Kementerian dibuat oleh Sekretaris kementerian dan Bendahara Kementrian dengan Staff keuangan sebagai bendahara 2 kementrian (Double agent). Staf keuangan membantu dalam pembuatan proposal dan LPJ yang berkaitan dengan keuangan seperti RAB, tabel realilsasi, dan BPPTN.

Pendataan Dan Pengelolaan Proposal Lpj

Pengelolaan dan Pendataan Proposal dan LPJ pada beberapa Folder.

Kas For Lyfe

Penarikan kas anggota merupakan penarikan sejumlah dana yang ditujukan untuk anggota BEM KM UGM yang rutin dilakukan oleh Bagian Investasi sebanyak 3 kali periode dalam satu tahun kabinet.

Pengelolaan Dana Kas

Dana kas terdiri atas kas anggota dan dana Ditmawa. Pengelolaan dana kas meliputi pencatatan atas aliran kas masuk dan keluar selama periode kepengurusan BEM KM UGM 2023 dan laporan atas penggunaan dana kas tersebut.

Bendahara Of The Period

Bendahara of the Year merupakan sebuah program kerja yang nertujuan untuk memberikan penghargaan kepada seorang bendahara terbaik yang mampu bekerjasama dengan biro keuangan dalam kurun waktu 3 periode kepengurusan keuangan (4 bulan sekali).

Laporan Keuangan

Laporan keuangan merupakan laporan pencatatan keluar-masuk seluruh dana BEM KM berdasarkan breakdown dan rekonsiliasi LPJ yang ada sesuai Standar Akuntansi Keuangan.

Upgrading Keuangan

Upgrading keuangan merupakan kegiatan dalam rangka meningkatkan kapasitas anggota Biro Keuangan BEM KM UGM 2023.

Bonding Keuangan

Bonding Keuangan merupakan kegiatan dalam rangka mempererat ikatan kekerabatan antar anggota Biro Keuangan BEM KM UGM 2023.

Social Media - Affairs

Social Media-Affairs akan lebih fokus pada pembuatan konten- konten di social media Instagram melalui fitur instastory dan feeds dengan tujuan sebagai media publikasi.